Sabtu, 10 Juli 2010

Skuter Hybrid Pertama di Dunia Dari Piaggio

Redaksi Berita Nasional - Motor Besar

Piaggio meluncurkan versi hybrid dari motor roda tiga dengan nama Piaggio MP3 Hybrid 300ie. Lahirnya motor ini seolah menemani MP3 125 cc hybrid yang menjadi skuter hybrid pertama di dunia. Piaggio MP3 Hybrid 300ie mengusung mesin bensin berkapasitas 278 cc. Mesin tersebut kemudian bekerja sama dengan motor listrik yang juga bisa berpadu apik dengan transmisi otomatis CVT. Dengan perpaduan tersebut, Piaggio MP3 Hybrid 300ie yang memiliki empat drives modes ini diklaim sanggup mengeluarkan tenaga yang setara dengan skuter yang menggendong mesin 400 cc.

Baterai lithium ion dapat terisi ketika motor berjalan, berkat sumbangan energi dari mesin bensin yang diusungnya. Namun, Piaggio MP3 Hybrid 300ie juga mampu berjalan dengan menggunakan energi listrik yang membuatnya jadi kendaraan nol emisi. Produsen motor Italia itu menilai bahwa baterai yang terdapat di Piaggio MP3 Hybrid 300ie mampu menjalankan motor hingga sejauh 20 km tanpa menyalakan mesin bensinnya.

Sementara untuk emisi gas buangnya, Piaggio MP3 Hybrid 300ie diperkirakan hanya mengeluarkan emisi sebanyak 60 km per liter. Angka ini hampir dua kali lipat lebih baik dari efisiensi skuter konvensional. Baterai Piaggio MP3 Hybrid 300ie juga hanya butuh waktu sekitar 3 jam saja untuk diisi tenaganya hingga penuh atau bila terburu-buru, dua jam cukup untuk mengisi 85 persen tenaga Piaggio MP3 Hybrid 300ie. Piaggio MP3 Hybrid 300ie hanya dibanderol dengan harga 7.990 euro atau sekitar Rp 72,6 juta.[tec/fjsb]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar